Wednesday, January 11, 2017

Ini Janji-janji Kampanye Agus Di Hadapan Massa Kampanyenya Yang Sebagian Besar Kaum Wanita

Mendekati hari-hari menjelang pencoblosan Pilkada DKI 2017 pada bulan Februari 2017, para pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta semakin gencar berkampanye.

Salah satu calon gubernur DKI Jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono, pada Rabu pagi 11 Januari 2017 ini berkampanye di kawasan Cawang, Jakarta Timur. Pada kampanyenya di Cawang kali ini, Agus membagi-bagikan atribut kampanyenya.

Kampanye Agus Yudhoyono
Agus Yudhoyono saat berkampanye di Cawang, Jakarta Timur Rabu 11 Januari 2017 (photo: Kompas)

Agus membagi-bagikan atribut kampanye untuk warga dari atas panggung dengan melemparkan kaus dan topi ke arah warga yang hadir menyaksikan kampanyenya dari bawah panggung.

Yang menghadiri kampenye ini mayoritas warga yang hadir adalah perempuan. Mereka rela berdesak-desakkan berebut kaus atau topi yang dilempar oleh Agus dari atas panggung.

Padahal, dalam kunjungan ke kawasan Cawang ini, Agus telat datang. Dari jadwal kampanye yang dibagikan tim pemenangannya, Agus harusnya telah berada di lokasi sejak pukul 08.00 WIB. Namun, suami Annisa Pohan ini baru tiba sekitar pukul 09.30 WIB.

Sebelum membagi-bagikan atributnya, Agus yang berpasangan dengan Sylviana Murni memaparkan program-program unggulannya apabila ia terpilih memimpin Jakarta dalam Pilkada DKI 2017. 

Program unggulan yang dipaparkan Agus adalah dana bergulir bagi warga. Melalui program unggulannya ini, Agus menjanjikan dana bergulir sebesar Rp 1 miliar bagi tiap RT/RW per tahunnya. Dana itu bisa digunakan untuk menyelesaikan masalah-masalah yang ada di lingkungan warga.


"Bapak Ibu ingin perubahan di Jakarta? Agar Jakarta lebih maju lagi, lebih makmur lagi dan bahagia warganya. Insya Allah bisa wujudkan jika Jakarta dipimpin oleh pemimpin yang cinta terhadap warganya," ujar Agus.
(Kompas, dan sumber-sumber lain)

No comments:

Post a Comment