Monday, September 5, 2016

Lebih Enak Mana: Zaman Soeharto Atau Jokowi? Ini Jawaban Jujur Seorang Kakek

Sejak Pilpres 2014 yang dimenangi oleh pasangan Joko Widodo (Jokowi) – Jusuf Kalla (JK) hingga saat ini masih juga sering beredar sindiran dari para “golongan sakit hati” bahwa pemerintahan Jokowi-JK gagal. Salah satunya melalui meme yang menampilkan wajah alm. Presiden ke-dua Republik Indonesia, Soeharto dengan caption, “Enak zamanku tho, le?” (enak zamanku kan, nak?).

Kakek Lasimin
Screenshot rekaman video singakat mengenai jawaban Kakek Lasimin saat ditanya lebih enak zaman Soeharto atau Jokowi

Hal tersebut kerapkali memicu kegauhan dan provokasi di media sosial untuk menyerang pemerintahan dan kabinet Jokowi-JK. Namun benarkah hidup pada zaman Soeharto (Orde Baru/Orba) lebih enak daripada masa sekarang ini? Hal ini patut digarisbawahi karena banyak diantara para pengkitik Jokowi malahan belum pernah merasakan bagaimana kehidupan pada zaman Orde Baru.

Soeharto dan Jokowi kerapkali diperbandingkan dan diungkit-ungkit. Terlebih lagi apabila ada kebijakan baru  yang dimunculkan oleh pemerintah.


Nah, jawaban dari kakek yang diketahui bernama Lasimin asal Boyolali mengenai kepemimpinan presiden Soeharto dengan Joko Widodo sungguh mengundang gelak tawa. Video ini menjadi viral di jejaring sosial Twitter.

Dalam video singkat ini, Kakek Lasimin ditanyakan mengenai kepemimpinan Soeharto dan Jokowi. "Zaman pak Harto dan zaman pak Jokowi, mana yang lebih enak? Ini pendapat polos pak Lasimin Boyolali, via Z.A Sidik," tulis dalam keterangan akun Twitter @rasarab.

"Pak Lasimin saya mau tanya, zaman Pak Harto dengan Pak Jokowi enak mana pak ?," suara tanya dari pria yang tidak terlihat dalam video.

Lasimin pun langsung menjawab dari pertanyaan itu. Dia mengaku lebih enak zaman Soeharto dibandingkan zaman Jokowi. Lalu apa alasan yang dikemukakan Lasimin?

"Oh enak pak Harto pak, sebab waktu dulu istri saya masih cantik dan muda," jawab Lasimin.

Karuan saja, pria yang bertanya tadi pun langsung tertawa terpingkal-pingkal.

Berikut ini adalah video singkat jawaban Kakek Lasimin.



Siapapun pasti akan tergelak saat mendengar jawaban polos Kakek ini.
(Twitter, Youtube)

No comments:

Post a Comment