Wednesday, August 10, 2016

Alasan Sebenarnya Dhani Benci Ahok dan Akan Pindah Domisili Ke Daerah Ini Kalau Ahok Terpilih

Bukan Ahmad Dhani namanya kalau tidak pernah mengucapkan statement (pernyataan) yang kontroversial dan mengundang polemik.

Kali ini ia menyatakan bahwa dia memang sangat tidak ingin Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) kembali terpilih menjadi Gubernur DKI Jakarta dalam Pilkada DKI 2017. Dhani amat yakin bahwa Ahok tak akan terpilih kembali.

Ahmad Dhani vs Ahok


Apa itu sudah cukup? Belum, coba simak penyataannya yang dicatat oleh para wartawan di rumahnya di kawasan Pondok Indah Jakarta Selatan pada Selasa 9 Agustus 2016: "Kalau Ahok jadi gubernur lagi, saya pindah ke Bekasi ya, ya... atau ke Depok," katanya.

Dhani pun menimali bahwa Jakarta di bawah kepemimpinan Ahok menjadi tidak terurus.Dhani menganggap bahwa Ahok selama ini tidak mempunyai prestasi dan hanya membuat gaduh.

Saat Dhani ditanya oleh wartawan “apa yang sampai membuat dirinya begitu kesal dengan Ahok, ia menyebut nama Prabowo.

"Di Jakarta sebelum Amju (Aliansi Masyarakat Jakarta Utara) musuhi Ahok, Ahmad Dhani itu sudah duluan. Saya enggak suka sama Ahok (sejak) Mei 2014 saat Ahok menolak menjadi jurkam Prabowo. Dari situ saya mulai tahu dia kurang ajar nih. Dia diangkat jadi wakil gubernur dibiayai Gerindra, tiba-tiba ketika Prabowo jadi calon presiden dia menolak," kata Dhani.

Dhani semakin tidak menyukai Ahok saat ia melihat semakin banyaknya penggusuran dan relokasi. Untuk menjegal Ahok, kini Dhani membentuk Aliansi Masyarakat Jakarta Selatan (Amjas).

Alasannya adalah, "Kami tidak menerima gubernur zalim, artinya tidak menerima kunjungan, kedatangan apa pun, dan (Amjas) akan dideklarasikan pada 15 Agustus nanti," tegas Dhani.

Terkait Amjas, Dhani menyatakan bahwa Amjas tidak ada hubungannya dengan partai politik mana pun karena Amjas hanyalah wadah untuk menggalang kekuatan masyarakat di Jakarta Selatan yang menolak kedatangan Ahok.

Pertanyaannya, benarkah masyarakat Jakarta menolak kehadiran Ahok?


Mereka tidak akan mengajukan calon. Adapun kelompok lain bentukan Dhani yang berfokus pada dukungan bagi lawan Ahok, yaitu Orang Kita, akan tetap dijalankan. Beberapa hari lalu, Dhani mendeklarasikan Orang Kita untuk mendukung Rizal Ramli dan Sandiaga Uno pada Pilkada DKI 2017.
(dari berbagai sumber)

No comments:

Post a Comment