Tuesday, November 10, 2015

Video: Kecanggihan Mobil Tamiya Yang Bisa Dikendarai Buatan Produsen Mobil-mobilan Tamiya

Anak laki-laki yang besar di era tahun 1990an pasti mengenal mainan mobil balap bertenaga baterai yang dapat melaju secepat kilat dengan merk Tamiya yang saking cepatnya kala melintas di lintasan balap yang dirancang khusus kerap membuat orang yang melihatnya terpana. Raungan mesin dinamonya pun khas.

Saya pun termasuk salah satu yang menggemari mainan ini. Sudah berapa banyak uang yang habis untuk memodifikasi agar mobil Tamiya milik saya bisa melaju kencang. Dan memang bukan main, kecepatannya sungguh secepat kilat bagaikan melihat Michael Schumacher sedang membalap di trek Formula 1. Ibu saya yang selalu bawel soal uang dan awalnya marah melihat saya menghabiskan uang sekolah demi kesenangan membalap mobil mainan saban hari Minggu pun terpana kala melihat kecepatan mobil saya kala berlomba.

Bukan hanya era 1990an saja mobil Tamiya sangat digemari, hingga saat ini pun mobil mainan super ini masih banyak digemari, Balapan mobilnya pun tak pernah ketinggalan zaman. Tua dan muda pun banyak yang turun tangan serius kala mobil besutannya beraksi di lintasan balap.

Nah, kini mobil Tamiya di negeri asalnya, Jepang dibuat seperti mobil aslinya dalam skala sebenarnya. Yang menjadi model untuk dijadikan mobil asli adalah seri Aero Avante.


Tamiya Mini 4WD Aero Avante
Kemasan packing mobil mainan Tamiya Mini 4WD. Mobil mainannya ini berukuran skala 1/32

Pada ajang kompetisi Tamiya Mini 4WD Japan Cup 2015, produsen Tamiya membuat sebuah mobil replika Tamiya mini 4WD yang bisa dikendarai orang. Mobil Tamiya model “Aero Avante” Mini 4WD sangat mirip dengan mainannya dengan bumper yang dipinggirnya ada ring roda ring yang berguna untuk menstabilkan mobil kala melintas di lintasan balapnya.

Tamiya Avante Mini 4WD Japan Cup 2015
Inilah mobil Tamiya seri Aero Avante dalam ukuran sebenarnya yang bisa dikendarai oleh pembalap

Tentu saja, mobil ini tidak menggunakan tenaga baterai dan dinamo sebagai penggeraknya, melainkan  oleh mesin bensin berpendingin udara 1,6 liter berkonfigurasi V4, dengan transmisi manual 4 percepatan.

Mobil yang mempunyai panjang 4,65 meter, lebar 2,8 meter, dan tinggi 1,44 meter ini mempunyai kecepatan maksimum hingga 180 kilometer per jam.

Aksi mobil Tamiya "beneran" ini bisa dilihat dalam video berikut:



Keren dan membuat siapapun yang menggilai otomotif akan terpesona.
(Tamiya)

2 comments:

  1. waktu kecil si pembuat mungkin berhayal ingin menaiki tamiya :D

    ReplyDelete
  2. haha bisa jadi. saya malahan berkhayal kepengen punya toko tamiya dan bikin lomba balap tiap minggu

    ReplyDelete