Tuesday, June 16, 2020

Fakta Dibalik Kehebohan Penemuan Bendera Merah Putih Berlogo Palu Arit Di Kampus Universitas Hasanuddin

Sebuah bendera merah putih berlogo palu arit ditemukan dalam lingkungan Kampus Universitas Hasanuddin (Unhas) Kecamatan Tamalanrea, Makassar, Sulawesi Selatan. Kini bendera berlogo itu diamankan polisi.

Bendera merah putih berlogo palu arit ditemukan petugas keamanan kampus saat berpatroli di dalam lingkungan kampus Unhas Makassar.

bendera merah putih berlogo palu arit ditemukan dalam lingkungan Kampus Universitas Hasanuddin (Unhas) Kecamatan Tamalanrea, Makassar, Sulawesi Selatan

Kepala Humas Unhas Ishak Rahman mengatakan temuan bendera itu sudah berlangsung lama. Bendera ditemukan saat pihak universitas menerapkan study from home (STH) kepada mahasiswanya sejak pendemi Covid-19.

"Bendera tersebut didapatkan pihak keamanan kampus saat berpatroli. Kasus lama ini, tanggal 11 April. Soalnya waktu ditemukan itu kan kampus kosong, karena kita sdh sejak sebulan sebelumnya lakukan study from home," kata Ishak.

 Untuk saat ini bendera itu sudah di amankan oleh penyidik kepolisian Polrestabes Makassar. Sementara pihak kampus belum belum mengetahui sejauh mana penanganannya untuk mencari pelaku.

"Untuk update terbaru harus koordinasi dulu dengan pimpinan untuk ketahui sudah sampai mana penanganannya," ungkap Ishak.

sumber: Okezone

1 comment:

  1. menang berapapun di bayar
    ayo segera bergabung bersama kami di bandar365*com
    WA : +85587781483

    ReplyDelete