Tuesday, April 21, 2020

Video Viral dan Kronologi Para Pengendara Moge Kabur Tancap Gas Terobos Razia PSBB dan Hampir Tabrak Polisi

Sudah menjadi rahasia umum kalau para pengendara motor gede (moge) selalu berlaku arogan dan ugal-ugalan di jalan raya seolah tak tersenuh oleh hukum.

Kelakuan mereka yang ugal-ugalan ini membuat para pemotor gede menjadi sasaran kriikan dan hujatan para netizen. Khususnya pada rekaman video yang viral ini.

Pengendara Moge Arogan
Screensho para pengendara moge saat kabur ketika hendak dirazia oleh petugas 

Para pengendara motor gede ini malahan melakukan konvoi alias touring di saat diberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Jakarta.

Dalam video ini, awalnya para pengendara motor gede tersebut berkendara bersama-sama. Namun ternyata di depan mereka ada polisi yang sedang menggelar razia. Bukannya kooperatif, sebagian besar para pengendara moge tersebut justru menggeber sepeda motornya kencang-kencang untuk menerobos razia. Mereka tidak menghiraukan polisi yang nyaris kena tabrak.

Sementara itu, pengendara motor gede yang merekam kejadian ini justru memilih untuk menepikan kendaraan yang ditungganginya. Motornya kemudian akan ditahan oleh polisi jika teman-temannya yang kabur tersebut tidak mau kembali.

Mereka dinilai tidak menghargai polisi yang sedang menjalankan tugasnya.

"Saya nggak mau tahu, panggil temen-temennya tadi yang pada kabur. Kalau kamu nggak manggil, motor kamu saya tahan", ujar seorang petugas polisi dalam video tersebut.



Benar-benar kelakuan yang tidak patut dicontoh.

3 comments:

  1. Keren lanjut gaes....hidup hanya sekali....jangan di bikin pusing...

    ReplyDelete
  2. Motornya buat saya ajjh pak sayang itu

    ReplyDelete