Tingkah laku setiap orang memang berbeda-beda dan tidak akan pernah seragam. Kita pun sering melihat tingkah laku nyentrik beberapa orang di tempat yang penuh keramaian umum. Namun, tingkah laku "nyentrik" paling sering terlihat di China.
Ilustrasi wanita naik kereta api di China |
Kejadian unik berikut ini nampaknya pengelola layanan kereta api Metro
Shenzhen, China, harus menambahkan aturan agar penumpang wajib memakai baju atasan dan celana yang sopan dan pantas. Karena sebuah foto yang dishare oleh seorang netizen disana jelas-jelas memperlihakan seorang wanita yang naik kereta hanya mengenakan pakaian dalam.
Wanita ini hanya mengenakan bra dan celana dalam saat naik kereta pada jam sibuk di Shenzhen |
Gilanya lagi, wanita yang bersangkutan pun bersikap santai saja seolah-olah tidak terjadi sesuat yang aneh dimana mata setiap penumpang tertuju ke arahnya.
Karuan saja, foto yang
dipublikasikan pada Jumat 13 Mei 2016 tersebut langsung menjadi viral di seantero China. Insiden wanita berpakaian minim naik kereta ini terjadi sekitar pukul 20:00 waktu
setempat pada Senin, 9 Mei 2016.
Wanita berbikini tersebut kemungkinan mabuk karena ia terlihat seolah asyik dengan dunianya sendiri.
Foto wanita tersebut memancing berbagai reaksi dari para netizen. seperti
apakah wanita itu mabuk, apakah tidak ada yang memberinya baju hingga meminta
gambar berkualitas tinggi dari insiden tersebut.
"Saya harus mulai naik kereta bawah tanah lebih sering nih,"
gurau salah satu netizen dengan nada nakal.
Insiden aneh ini bukan kali pertama di Shenzhen karena pada hari sebelumnya pun seorang netizen mengunggah gambar lain dari Metro Shenzhen ini, yang menunjukkan seorang wanita memilih untuk melepas sepatu dan jongkok di kursi metro.
Bukan China namanya kalau tidak aneh-aneh |
Tingkah laku penumpang yang aneh beberapa kali terjadi di kereta api China. Pada tahun 2013, seorang wanita Shenzhen menjadi terkenal dikarenakan buang air besar di lantai kereta bawah tanah.
Ada-ada saja.
(Shanghai List)
No comments:
Post a Comment